Dekorasi Kamar Tidur
Kamar tidur adalah ruang pribadi milik Anda! Ruang yang menjadi tempat berlindung, memainkan kreativitas, bersantai, istirahat, serta menyegarkan kembali pikiran setelah seharian penuh bekerja. Menciptakan nuansa nyaman, dan menenangkan adalah keharusan ketika mendekorasi kamar tidur. Itulah mengapa dekorasi kamar tidur mengharuskan Anda untuk tetap fokus dalam meningkatkan rasa nyaman! Berikut ini ide dekorasi kamar tidur yang akan meningkatkan rasa nyaman dan membuat Anda tidur lebih nyenyak.
8 Trik Dekorasi Kamar Tidur
1. Gunakan Warna Halus
Ingatlah fungsi utama dalam kamar tidur, ini adalah ruangan yang harus selalu nyaman dan tenang untuk tidur malam yang nyenyak. Pilihan dengan nada menenangkan dan palet monokromatik yang memberi ketenangan batin. Nada biru lembut, lavender, dan hijau adalah pilihan warna yang memberi rasa tenteram dan menenangkan. Nada yang lebih kaya seperti nada permata memberi kesenangan dan rasa nyaman. Pilihan seperti coklat tua, delima, dan topas bisa menjadi pilihan yang cukup bagus.
Pilihan nada yang lebih lembut dari warna favorit akan bekerja untuk kamar tidur, Anda bisa mulai dengan warna ungu muda dari pada ungu terong atau labu dari pada jeruk.
2. Optimasi Plafon Anda
Ingatlah bahwa Anda memiliki 5 dinding dalam setiap ruangnya! Langit-langit adalah dinding kelima yang patut untuk di optimasi. Ketika Anda berbaring di ranjang yang empuk dan melihat dinding kosong ini akan terasa sangat hambar bukan? Coba gunakan beberapa pola tambahan yang halus dan warna lebih lembut. Langit-langit yang memiliki variasi warna lebih terang akan menciptakan nuansa lebih menyenangkan dari pada langit-langit yang hampar.
Mengecat langit-langit akan memberikan nuansa ruang lebih intim secara visual, rasa nyaman juga akan Anda dapatkan di sana! Atau Anda bisa mempertimbangkan penggunaan stensil atau wallpaper pada langit-langit, wallpaper adalah item yang memberi tambahan nilai arsitektur untuk bentuk dan cetakan dekoratif pada ruangan Anda. Ciptakan nuansa lebih mewah, cobalah menggunakan langit-langit dengan tampilan daun, kanopi dengan di balut kain lembut untuk memberi tambahan rasa hangat, tekstur, dan juga desain.
Ciptakan Titik Fokus Yang Elegan Di Kamar Tidur Anda Dengan Cermin Hias Ini.
3. Tampil Lebih Sederhana
Ingatlah bahwa kamar tidur harus tetap nyaman dan menenangkan, dekorasi kamar tidur haruslah mengutamakan tampilan yang lebih sederhana namun tetap elegan. Bawa masuk furnitur yang berfungsi untuk Anda, dan sisakan beberapa inci area bebas di sekitar ranjang untuk memudahkan Anda menavigasi kamar tidur.
Melengkapi kamar tidur dengan kebutuhan pokok adalah cara paling efektif untuk meningkatkan suasana dan menjaga rasa nyaman dalam ruangan!
4. Furnitur
Dekorasi kamar tidur tidak akan berjalan dengan baik ketika Anda tidak bisa mendapatkan ukuran yang tepat pada furnitur Anda! Terutama ukuran ranjang. Pilihan furnitur yang sesuai dengan kamar tidur, akan membuat Anda lebih mudah dalam mengatur dan mengorganisir kamar tidur. Jangan memasukkan ranjang dan lemari terlalu berat (secara visual) di kamar tidur kecil, dan jangan masukan ranjang terlalu kecil di ruangan berukuran besar. Untuk Anda dengan kamar tidur yang memiliki langit-langit tinggi, cobalah menggunakan sandaran kepala untuk menciptakan tampilan lebih rendah.
Untuk mengatasi kamar tidur yang besar, Anda bisa menambahkan kursi dan juga meja nakas untuk memberi keseimbangan tampilan di dalamnya! Jangan menggunakan aksesoris dan furnitur yang terlalu kecil, karena akan menghilang dalam ruangan Anda.
5. Jangan Lupa Penyimpanan
Untuk memberi ketenangan dalam kamar tidur, pastikan Anda memiliki penyimpanan yang mumpuni untuk menjaga setiap item yang ada di dalam ruangan. Dekorasi kamar tidur tidak akan berhasil ketika kamar Anda berantakan dan tidak teratur, jadi simpan barang-barang Anda pada tempat yang tidak terlihat namun mudah ketika ingin menemukannya kembali.
- Gunakan meja nakas yang cukup untuk menampung barang-barang, meja dengan laci dan pintu untuk menyembunyikan berbagai item di sebaliknya
- Atur meja nakas sesuai kebutuhan Anda
- Bangku penyimpanan di akhir ranjang untuk menempatkan selimut, seprai, dan bantal ekstra
- Gunakan sandaran kepala costum untuk memudahkan Anda menempatkan buku dan majalah tanpa harus beranjak dari ranjang
- Bawa masuk keranjang Anyam dan letakan di pojok untuk menyimpan baju kotor
6. Linen
Ciptakan suasana kamar tidur yang lebih menyenangkan dengan membawa masuk beberapa kain mewah nan indah. Linen tidak hanya di tunjukan untuk meningkatkan pesona kamar tidur saja, namun dekorasi kamar tidur dengan menggunakan linen akan meningkatkan rasa nyaman dan memungkinkan Anda tidur lebih nyenyak.
7. Gorden
Ini adalah ruang yang benar-benar harus menjaga privasi Anda, menambahkan gorden adalah opsi yang tepat untuk meningkatkan tampilan serta menjaga privasi dari mata jail dari luar ruang. Pilih gorden dengan pola atau warna adalah opsi yang baik untuk Anda gunakan. Gorden hadir dengan berbagai pilihan warna, tekstur, pola, dan juga bahan yang bisa di bawa masuk. Jadi, selektiflah untuk menentukan pilihan Anda!
8. Pencahayaan
Proyek dekorasi kamar tidur tanpa adanya pencahayaan akan sia-sia! Buat lapisan cahaya dalam ruangan Anda, setidaknya dengan 2 lapisan pencahayaan umum dan cahaya tugas. Lampu gantung dan tambahan lampu meja bisa menjadi opsi yang hebat untuk meningkatkan tampilan kamar tidur. Manfaatkan banyaknya pilihan bentuk dan gaya dari pencahayaan untuk meningkatkan dekorasi ruangan Anda!