Pada dasarnya, menggantungkan hiasan dinding tidak hanya sekedar memakunya pada salah satu sisi dinding saja. Namun, Anda harus memperhatikan beberapa hal dalam penggantungannya! Fungsi hiasan dinding selain mengingat titik fokus di dalam sebuah ruang juga bisa di jadikan sebagai pemanis ruang(terutama dalam hal estetika).
Hiasan dinding juga sering kali di jadikan solusi desain ketika Anda menata sebuah ruangan, seperti mengurangi area kosong. Banyaknya fungsi hiasan dinding yang ada tidak akan Anda dapatkan hanya dengan sekedar menggantungkannya saja, Anda harus mengetahui beberapa trik memajang hiasan dinding agar tampil lebih elegan dan mewah di dalam sebuah ruangan!
Penggantungan Hiasan Dinding
Sebuah rumah memiliki banyak ruangan, dan setiap ruang bisa memiliki sebuah hiasan dinding dari ruang tamu bahkan hingga kamar mandi sekalipun. Namun, setiap ruang memiliki trik memilih dan fungsi hiasan dinding tersendiri.
Salah satu yang paling penting adalah dengan menyelaraskan tampilan hiasan dinding dengan nada warna serta gaya interior yang ada di dalam ruangan.
Tentunya Anda juga tidak bisa memajang hiasan dinding di setiap ruangnya, ada beberapa item yang tidak cocok untuk sebuah ruang. Seperti selendang sutra yang di letakan di dapur atau kamar mandi. Agar tampil elegan dan mewah, Anda harus memilih hiasan dinding yang sesuai dengan kondisi dan suhu yang ada di dalam ruangan!
Item Apa Yang Bisa Di Pajang?
Hiasan dinding tidak harus memiliki harga yang tinggi, namun Anda bisa menciptakan hiasan dinding dengan item-item yang sudah di miliki seperti foto liburan, atau sebuah kata-kata manis bisa di jadikan hiasan dinding untuk ruangan Anda.
Untuk tampil mewah dan terkesan mahal, coba pertimbangkan hiasan dinding kuningan tembaga ini. Kami memiliki hiasan dinding dari tembaga dan kuningan yang sangat cocok untuk focal point di dalam ruangan Anda.
Hiasan dinding dari tampilan abstrak, daun, dan lukisan 3d bisa Anda dapatkan dengan bahan premium (kuningan atau tembaga) dan lebih terjangkau.
Penggunaan Figura
Pigura! Ya item ini memang terdengar sepele bukan? Namun, item ini bisa meningkatkan daya tarik dari hiasan dinding yang Anda miliki! Bahkan, lukisan seperti Monalisa bisa terlihat buruk ketika Anda salah memilih figura untuknya!
Dan begitu juga dengan sebaliknya, dengan pemilihan yang tepat Anda bisa membuat sebuah lukisan sederhana menjadi lebih elegan dengan pigura yang tepat. Dalam pemilihannya, Anda harus benar-benar menimbang karya seni (beserta bingkainya).
Contoh sederhana, sebuah kaligrafi Jepang tidak akan cocok dengan figura emas penuh ukiran. Namun, akan tampil lebih mewah dengan figura sederhana dengan Anda putih atau hitam! Satu item dengan item lain memiliki cara tersendiri untuk tampil lebih elegan. Jadi, pastikan Anda benar-benar memperhatikan item yang akan Anda pajang nantinya!
Ketinggian Hiasan Dinding
Fungsi hiasan dinding akan optimal ketika Anda menggantungkannya di posisi yang tepat! Ini termasuk dengan ketinggian penggantungan. Agar hiasan dinding dapat di lihat secara sempurna untuk setiap pengguna ruang, maka hiasan dinding harus cukup besar pada area penggantungannya.
Posisi ideal penggantungan adalah (1,5-1,75 m dari permukaan lantai). Sedangkan untuk penggantungan di atas sofa atau di atas furnitur, akan lebih baik jika menggantungkan hiasan dinding dengan ukuran 2/3 dari lebar sofa dan beri jarak 30-35 dari furnitur yang ada.
Komposisi
Untuk memastikan bahwa hiasan dinding terlihat jelas untuk mata setiap pengguna ruang, maka pastikan untuk menghadirkan hiasan dinding yang cukup besar (sesuai dengan ukuran ruang). Ketika Anda mendapati hiasan dinding yang cukup kecil, maka akan lebih baik jika Anda membawa masuk beberapa item dan menyatukannya pada dinding aksen Anda.
Hiasan dinding yang di susun berdasarkan grup sering kali hadir dengan tema yang selaras, biasanya hadir dengan jenis, warna, ukuran, dan figura yang serasi satu sama lain. Ketika menggantungkannya, pastikan tidak terlalu dekat, beri jarak yang pas antara satu dengan lainnya. Jarak yang terlalu dekat akan membuat kesan berantakan dan kurang nyaman untuk di pandang!
Dalam pengaturan hiasan dinding berkelompok, ada 2 cara paling ampuh untuk di coba:
1. Sistem Simetris
Di gunakan pada sebuah ruang dengan interior formal, biasanya pengaturan ini akan Anda dapatkan dengan cara mengaturnya secara seimbang (kanan kiri dan atas bawah). Pengaturan sistem simetris juga hadir dengan keselarasan pada setiap ukuran, warna, serta tampilan hiasan dinding yang ada.
2. Sistem Asimetris
Sistem pengaturan yang kedua adalah sistem pengaturan yang menghadirkan hiasan dinding dengan ukuran serta tampilan berbeda satu sama lainnya. Dalam pengaturannya, pastikan untuk menjaga keseimbangan visual yang ada. Perhatikan pengaturan agar tetap nyaman dan elegan saat di pandang!
Perawatan Hiasan Dinding
Hiasan dinding yang ada akan berfungsi dengan lebih baik ketika Anda melakukan perawatan secara teratur dan menyeluruh. Setiap hiasan dinding yang di pilih memiliki cara perawatan tersendiri, namun hiasan dinding kuningan tembaga hadir dengan perawatan paling minim!
Baca Juga: Trik Pencahayaan Kamar Tidur Untuk Meningkatkan Kualitas Tidur Anda!
Sifat logamnya yang anti karat dan finishing Nya yang rapi membuat hiasan dinding kuningan ini menjadi pilihan paling tepat untuk ruangan Anda. Anda cukup menyeka debu dengan kain bersih untuk menjaga tampilan dari hiasan dinding kuningan. Bila di rasa kurang, Anda bisa menggunakan kain lembab hangat untuk menyekanya!
Banyaknya kelebihan dari hiasan dinding kuningan membuatnya sangat di menikmati sebagai focal point di setiap ruangnya! Jadi, pastikan Anda memiliki satu ya.
Agar fungsi hiasan dinding bekerja sebagai mana mestinya, trik-trik di atas patut untuk di terapkan! Jadi, sebelum Anda membawa pulang hiasan dinding dan memasangnya pastikan mengetahui trik-trik di atas. Selamat mencoba!