Di era yang sekarang ini, ada sangat banyak konsep serta gaya untuk mendesain interior rumah mulai dari gaya vintage, Scandinavia, modern, industrial, eco-green, dan lain sebagainya. Salah satu konsep yang paling di minati pada era ini adalah gaya desain interior minimalis,
Konsep desain interior minimalis menjadi pilihan yang sangat cocok untuk menjaga tampilan ruang dan tetap menjaga konsistensi di dalamnya. Konsep yang mengedepankan kualitas, serta kesederhanaan ini sangat cocok untuk era di mana orang-orang sibuk dengan berbagai kegiatan dan berharap mendapat kenyamanan saat berada di rumah. Namun, sudahkah Anda tau gambaran besar dari interior minimalis?
Sekilas tentang desain interior minimalis
Pada dasarnya, konsep desain ini identik dengan tampilan yang sederhana, fungsional, serta tataan ruang yang rapi namun tidak terlepas dari perkembangan teknologi yang ada! Konsep minimalis itu sendiri juga merupakan sebuah pendekatan desain yang di mulai dengan penghematan berbagai perabot yang ada di dalam sebuah ruang dengan mengedepankan fungsi!
Desain Minimalis merupakan desain serba sederhana namun fungsional, yang menghapus berbagai aspek-aspek tidak penting (kurang fungsional) di dalam ruang.
Semboyan dari konsep desain interior minimalis adalah “LESS IS MORE” yang memiliki arti bahwa kesederhanaan adalah segalanya.
Konsep Desain Minimalis Modern
Ketika Anda mencoba untuk menerapkan prinsip Less Is More, maka Anda akan mendapatkan berbagai elemen dan aspek yang mendasari desain interior minimalis itu sendiri. Mendesain ruangan dengan mengedepankan elemen-elemen yang ada akan membuat Anda lebih mudah dalam mendekorasi ruang, berikut ini elemen-elemen penting dalam konsep minimalis:
Geometris
Garis yang kuat membuat konsep minimalis terlihat lebih menarik dan elegan! Setiap desainer akan beroreisentasi pada setiap bentuk yang ada di dalam ruang baik bentuk ruang itu sendiri, bentuk furnitur, hingga pola-pola yang ada di dalam ruangan.
Penggunaan bentuk yang ada di pilih berdasarkan kesederhanaan dan mengutamakan ergonomi, fungsi, dan juga kenyamanan bukan sekedar estetika saja!
Pemilihan Furnitur
Minimalis selalu hadir dengan perencanaan yang matang begitu juga ketika datang saat pemilihan furnitur! Ketika Anda mulai memasukkan furnitur ke dalam ruang, maka pastikan untuk memilih furnitur yang benar-benar berfungsi maksimal untuk ruangan Anda (selalu di gunakan setiap harinya). Sehingga Anda tidak memasukkan furnitur yang tidak di perlukan.
Contoh! Anda meletakan sebuah kursi di sudut ruang namun tidak pernah di gunakan, maka akan lebih baik ketika Anda menghapus kursi ini dari daftar furnitur ruang. Dengan demikian, ruangan akan senantiasa terlihat luas dan tersusun secara rapi.
9 Rekomendasi Aksesoris Ruang Tamu Yang Wajib Di Pertimbangkan!
Palet Warna
Salah satu faktor penentu keberhasilan dari desain interior minimalis adalah dengan menerapkan palet warna yang tepat! Pemilihan palet di dasari oleh tujuan untuk meningkatkan tampilan ruang, meningkatkan kenyamanan serta membuat ruang terlihat lebih luas dari yang sebenarnya. Dengan dasar demikianlah, Anda akan mulai bekerja dengan palet warna-warna netra untuk menghiasi ruang bergaya minimalis.
Menurut saya pribadi, memasukkan beberapa nada terang untuk ruang minimalis bukanlah masalah besar! Namun, nada-nada pribadi hanya di masukan dengan tujuan untuk di jadikan sebagai focal point di dalam ruangan.
Mengedepankan Fungsi
Seperti yang sudah kami singgung sebelumnya, mengedepankan fungsi adalah salah satu kunci keberhasilan untuk konsep minimalis. Dengan demikian, sebisa mungkin hindarilah bentukan desain serta penataan elemen ruang yang tidak di dasari oleh aspek fungsi dan peruntukannya.
Menyuntikan elemen yang sama sekali tidak menunjang fungsi dari ruangan adalah kesalahan besar dalam dekorasi interior minimalis!
Pencahayaan Ruang
Ide desain interior minimalis merupakan sebuah desain yang hadir dengan tampilan ruang bersih, terbuka dan selalu di sinari dengan cahaya. Pencahayaan yang baik dan di imbangi dengan tampilan bersih nan sederhana akan meningkatkan kualitas dari desain minimalis modern Anda.
Selain mengandalkan pencahayaan alami, Anda juga harus memperhatikan pencahayaan buatan yang akan menerangi setiap sudut ruang. Memadukan pencahayaan dengan aksesoris yang minim akan menciptakan pesona ruang yang terasa lebih luas, nyaman, dan juga menyegarkan!
Kombinasi Visual Angara Karakter Dan Juga Tekstur
Ide yang tidak kalah penting untuk kesempurnaan desain interior minimalis adalah dengan mengombinasikan material, fungsi, dan juga detail dari benda-benda yang ada. Idenya adalah dengan memilih item berdasarkan skala prioritas, fungsi, dan juga kejelasan dari benda itu sendiri. Perpaduan dari tekstur, warna, dan juga bentuk akan memberikan keindahan tersendiri pada desain Anda.
Kualitas Adalah Prioritas
Ingatlah bahwa ruangan Anda adalah ruang yang memiliki lebih sedikit furnitur! Maka, cobalah untuk memilih perabot yang ada berdasarkan kualitas. Pilihan bahan, aksesoris, detail dan unsur lain berdasarkan kualitas terbaik serta bernilai seni tinggi.
Dengan mengedepankan kualitas yang ada, maka ruangan minimalis yang Anda miliki akan tampil secara sempurna dan menyenangkan untuk di pandangi!
Aksesoris Interior Modern Minimalis
Jika Anda ingin tampilan minimalis modern di dalam ruangan, Anda bisa menggunakan beberapa produk kerajinan tembaga bleecopper! Kami hadir dengan berbagai produk yang bisa di gunakan untuk menghias ruang minimalis modern Anda. Produk seperti hiasan dinding kuningan, vas bunga kuningan, lampu kuningan tembaga bisa menjadi opsi tepat untuk meningkatkan tampilan di dalam konsep desain minimalis Anda!