Seiring dengan perkembangan zaman, rumah-rumah dengan konsep modern minimalis menjadi sebuah gaya yang paling umum dan di idam-idamkan! Namun, rumah-rumah seperti ini sering kali hadir dengan tampilan serba putih dengan tujuan untuk mendapatkan kesan ruang yang lebih lapang dari yang sebenarnya!
Salah satu trik cerdas untuk membuat ruang tidak terasa membosankan atau terlalu dingin adalah dengan memasukkan beberapa titik fokus ke dalamnya. Pilihan Hiasan Dinding Minimalis Modern menjadi ide yang paling cocok untuk menjalankan tugas ini.
Hiasan Dinding Minimalis Modern hadir dalam berbagai pilihan bahan dan juga tampilan. Namun, untuk membuat ruangan semakin terasa menarik maka pilihan hiasan dinding dari bahan logam menjadi ide yang paling baik.
Hiasan Dinding Minimalis Modern dari bahan tembaga atau Kuningan merupakan pilihan yang sedang trend untuk melengkapi berbagai ruang. Bahan dari logam memiliki banyak kelebihan seperti daya tahan, tampilan, dan juga daya tarik.
Hiasan Dinding Minimalis Modern dari bahan Kuningan tembaga bisa di dapatkan dengan berbagai variasi warna finishing seperti:
- Warna natural, pewarnaan ini akan di dapatkan ketika hasil akhir logam di bersihkan menggunakan cairan HCL dan dengan di gosok bersih.
- Mengkilap, akan di hasilkan ketika logan di polish dengan batu hijau atau dengan brasso kemudian di lapisi menggunakan clear untuk mendapatkan kilauan maksimal
- Hitam, hasil akhir hitam akan di dapatkan ketika mengolesi logam menggunakan larutan HCL dan asam klorida kemudian di lapisi dengan clear
- Patina, untuk hasil akhir berwarna patina logam akan mendapatkan warna setelah melewati hasil oksidasi dari logam yang sudah berwarna hitam kemudian di olesi dengan cairan kimia cuci perak
- Antik, hasil warna untuk tampilan antik akan di dapatkan ketika logam mendapatkan oksidasi larutan HCL dan asam klorida dengan kadar yang sudah di tentukan
- Silver, warna silver untuk logam akan di dapatkan ketika sepuh perak di campurkan dengan apotas cara ini akan membuat tembaga atau kuningan memiliki tampilan seperti aluminium.
Dari beberapa pilihan di atas, Anda bisa menggunakannya sebagai referensi untuk pewarnaan Hiasan Dinding Minimalis Modern. Selain itu ikutilah perkembangan produk kami dengan follow Instagram kami di sini.
Ulasan
Belum ada ulasan.